Olahraga secara rutin memang sangat dianjurkan untuk kesehatan tubuh. Akan tetapi sebagian besar orang masih tetap malas untuk melakukannya. Baru saat mengalami masa pandemi, banyak orang yang seakan diingatkan kembali untuk segera melakukan kegiatan baik yang satu ini. Karena dengan berolahraga juga sangat bagus untuk meningkatkan daya tahan tubuh agar terhindar dari ancaman virus dan bakteri yang mengganggu. Anda bisa berolahraga setidaknya selama 2-3 jam dalam seminggu.
Selama masa pandemi, tentu akan lebih baik jika meminimalisir beraktivitas di luar rumah. Tujuannya agar bisa mengurangi dampak penyebaran virus corona yang belum tahu sampai kapan akan berhenti ini. Anda bisa olahraga di rumah agar tetap bisa menjaga tubuh dalam kondisi fit. Pastinya akan sulit berolahraga secara mandiri di rumah, terutama bagi mereka yang dulunya sering berolahraga di gym centre, ruangan outdoor, dll bersama dengan rekan-rekannya. Maka dari itu, berikut ini akan dibagikan sedikit tips mudah agar bisa berolahraga di rumah selama masa pandemi, yaitu:
1. Terus bergerak.
Point penting yang harus dilakukan untuk menjaga kesehatan selama masa pandemi adalah dengan terus bergerak. Anda bisa mencari pilihan gerakan berolahraga yang ringan agar tidak merasa keberatan saat menjalankan olahraga. Untuk menghindari kebosanan, lakukan gerakan lain agar lebih bervariasi.
2. Lakukan penguatan otot.
Jika biasanya Anda seringnya berolahraga lari keliling rumah saat masa pandemi, maka sebaiknya lakukan juga jenis olahraga aktivitas penguatan otot untuk meningkatkan atau mempertahankan kekuatan tubuh, seperti pilates, angkat beban di rumah, dll.
3. Konsumsi lebih banyak makanan yang mengandung protein.
Selain berolahraga setidaknya 2-3 jam dalam seminggu, sebaiknya imbangi juga dengan mengonsumsi lebih banyak makanan berprotein agar mampu meningkatkan kekebalan tubuh.
4. Miliki komitmen untuk berolahraga.
Saat menjajakan olahraga secara mandiri dari rumah, biasanya memang rasa malas akan sangat dominan dibandingkan keinginan untuk berolahraga. Maka dari itu, perlu komitmen yang tinggi untuk mau berolahraga setiap harinya. Maka dari itu, sebaiknya buat target tersendiri yang harus dicapai agar selalu konsisten berolahraga.
5. Hindari membeli peralatan olahraga yang mahal.
Tentukan tujuan apa yang ingin Anda capai dari olahraga yang dilakukan. Sehingga dengan demikian Anda bisa meminimalisir keinginan untuk membeli peralatan olahraga yang mahal. Karena sebenarnya ada banyak sekali alternatif olahraga murah yang menyehatkan tanpa harus keluar uang banyak.
6. Berolahraga lewat aplikasi DOOgether.
Untuk mengoptimalkan latihan olahraga di rumah dengan benar, sebaiknya Anda menggunakan aplikasi olahraga yang bernama DOOgether. Karena dengan aplikasi ini, Anda bisa mendapatkan panduan berolahraga melalui video-on-demand (VOD). Yang mana latihan olahraganya berupa video tersebut disediakan oleh berbagai studio lokal yang sudah bermitra dengan DOOgether. Jika ingin merasakan pengalaman berolahraga dengan lebih interaktif, maka DOOgether juga sudah memiliki DOOlive, yaitu fitur live classes yang memungkinkan setiap orang untuk dapat melihat langsung dan melakukan latihan olahraga dengan pelatih favorit yang diinginkan. Dengan fitur live ini, maka bisa membantu mengoptimalkan latihan olahraga dengan benar. Selain itu, juga berguna untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk menikmati latihan seperti di studio tanpa harus benar-benar ada disana.
Nah, itu tadi beberapa cara yang bisa dilakukan agar tetap bisa berolahraga di rumah secara rutin. Berolahraga bersama dengan DOOgether tentunya akan sangat membantu sekali bagi Anda yang malas untuk berolahraga secara mandiri karena tidak ada teman. Anda cukup download dan install aplikasi DOOgether agar bisa menikmati layanan aplikasi untuk olahraga ini. Semoga bermanfaat!.